Tentunya dalam menjaga kesehatan anak anak usia dibawah lima tahun harus dilakukan dengan seksama dan begitu hati-hati. Karena pada usia tersebut anak masih begitu rentan terhadap berbagai penyebab penyakit baik penyakit ringan maupun berat. Oleh karena itu anda harus bisa mengetahui kiat-kiat yang ampuh dalam menjaga kesehatan pada buah hati anda.
Dalam menjaga kesehatan anak usia dibawah lima tahun atau balita anda harus mengetahui berbagai tips yang benar. Dengan begitu maka harapannya buah hati anda memiliki fisik yang prima dan didukung dengan daya tahan tubuh yang juga begitu baik. Sehingga sistem imun dalam tubuh bisa mengatasi berbagai serangan penyakit yang mungkin akan mendekati buah hati anda.
Lalu apa saja tips yang sebaiknya dilakukan untuk bisa menjaga kesehatan anak pada buah hati anda yang masih dalam usia dibawah lima tahun atau balita? Beberapa diantaranya ialah sebagai berikut ini. Pertama perhatikan asupan makanan si kecil. Perlu anda ketahui bahwa idealnya anak balita mendapatkan asupan gizi yang mrngandung tiga golongan bahan makanan. Diantaranya uaitu zat tenaga dari karbohidrat dan lemat, zat pembangun dari protein, dan juga zat pengatur dari minaral dan juga vitamin. Dimana masing-masing diberikan dengan komposisi sekitar 50%, 30%, dan juga 20% secara berurutan.
Dengan begitu maka asupan gizi anak bisa seimbang. Yang kedua perhatikan asupan minuman buah hati. Cairan juga penting untuk si kecil. Dimana cairan ini sebagai penyeimbang kondisi tubuh buah hati anda. Untuk memenuhi cairan tubuh, anda bisa memberikan beberapa jenic minuman seperti misalnya susu yang disesuaikan dengan usianya, air putih, maupun jus buah. Air putih baik diberikan saat makan maupun sebagai selingan, jus buah baik diberikan sebagai selingan atau snack untuk buah hati anda.
Yang ketiga Anda harus memastikan kebersihan buah hati dan lingkungan. Kebersihan baik dari fisik anak maupun lingkungan sekitar benar-benar harus dijaga untuk menghindari kemungkinan bakteri yang masuk dalam tubuh maupun menempel pada tubuh. Bahkan kebersihan makanan juga harus Anda pastikan benar-benar baik.
0 comments:
Post a Comment