Gigi berlubang merupakan salah satu masalah kesehatan gigi yang paling banyak dialami oleh kita. Hal ini dipicu oleh pola hidup yang salah seperti mengkonsumsi makanan manis yang berlebihan.
Untuk dapat menjaga kesehatan gigi kita agar terhindar dari gangguan kesehatan gigi maka kita dapat melakukan beberapa tindak pencegahan.
Berikut ini adalah beberapa hal yang dapat kita lakukan sebagai tindakan pencegahan :
Gosok gigi secara teratur, gosoklah gigi secara teratur mininal dua kali dalam sehari pada pagi hari dan malam hari sehingga dapat menjaga kesehatan gigi anda. Akan lebih baik lagi jika anda membiasakan diri menggosok gigi sebelum tidur sehingga semua sisa makanan yang ada di gigi tebersihkan sehingga tidak akan mengundang kuman untuk hadir disana.
Gunakan pasta gigi, pasta gigi adalah alat bantu yang dapat membantu menjaga kesehatan gigi. Pilihlah pasta gigi yang memiliki formula yang dapat melindungi gigi anda dan menguatkannya. Sehingga gigi anda akan terlindungi denagn baik. Pilihlah pasta gigi yang sesuai untuk usia, misalakan anda dapat memberikan pasta gigi khusus anak untuk buah hati anda karena formula dan rasanya sesuai untuk anak.
Periksakan kesehatan gigi secara berkala, hal yang penting dan terkadang kita lupakan dan seingkali kita abaikan adalah memeriksakan kesehatan gigi kita ke dokter. Jika kita memeriksakan gigi kita secara berkala ke dokter maka masalah gigi akan terdeteksi lebih awal sehingga daoat ditangani dan tidak membuatnya menjadi lebih parah. Pemeriksaan gigi biasanya dianjurkan dilakukan setiap enam bulam sekali.
Sehingga ada atau tidak keluhan yang anda rasakan pastikan anda memeriksakan kesehatan gigi anda ke dokter.
Itulah beberapa hal yang adapat anda lakukan untuk menjaga kesehatan gigi anda, semoga dengan melakukan hal hal tersebut gangguan yang mingkin akan timbul di gigi tidak akan anda alami.
0 comments:
Post a Comment